Pages

Subscribe:

Minggu, 28 November 2010

200 Artefak Mesir Kuno Akhirnya Terselamatkan




200 artefak
Mesir kuno, akhirnya dapat diselamatkan. Artefak-artefak kuno milik bangsa Mesir ini, sempat disimpan di bank nasional Mesir, dan baru saja dikirim ke Supreme Council of Antiquities (SCA) pada pekan ini.


Menurut Tarek Amer, petinggi di bank Al-Ahly, koleksi-koleksi yang tak ternilai harganya tersebut, sebelumnya dimiliki oleh orang-orang asing yang tinggal di Mesir pada abad 19 dan 20 silam.

Para kolektor benda-benda antik ini, menyimpan koleksi mereka di dalam kotak penyimpanan di bank Al-Ahly. Demikian seperti yang dikutip dari Live Science, Jumat (26/11/2010).

Semenjak awal abad 20, tidak ada seorang pun yang ditanyai mengenai benda-benda kuno tersebut, maka tidak ada orang yang tahu akan keberadaannya, sampai akhirnya pihak eksekutif bank memutuskan untuk menawarkan beberapa benda kuno tersebut ke pihak SCA.

"Beberapa dari artefak kuno sudah termasuk patung-patung Mesir dan Romawi kuno, juga mata uang kuno dari jaman Islam kuno," ujar Zahi Hawass, sekertaris jenderal dari SCA. Hawass juga menambahkan, bahwa komite hak cipta dan komite arkeologi akan mendata benda-benda tersebut serta meneliti keotentikannya.

200 artefak kuno milik Mesir itu, kini disimpan di Egyptian Museum, Kairo, untuk di data dan diperbaiki kondisinya. (",)v




Sumber : okezone.com Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

“Hello friend, jika artikel di atas menarik menurut kamu, jangan lupa berikan sepatah dua patah kata komentarnya ya.”

Lazada Indonesia