Pages

Subscribe:

Selasa, 15 Maret 2011

Minyak Zaitun Mampu Cegah Penyakit Serius


http://www.maxx.my/maya/image/olive-oil-misconception-01-af.jpg

Masyarakat saat ini dianjurkan menggunakan minyak zaitun (Olive Oil) untuk memasak atau dikonsumsi langsung. Berdasarkan beberapa studi diketahui, minyak zaitun mampu mencegah 5 penyakit pada perempuan.


Kandungan lemak tak jenuh minyak zaitun lebih baik untuk tubuh dan kesehatan. Minyak ini, diketahui memiliki aroma tersendiri yang berasal dari buah zaitun yang diperas dengan menggunakan berbagai cara. Pada jenis tertentu, terkadang minyak zaitun dikombinasikan dengan rempah-rempah lainnya.


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgrT16tBSpUs4iTkVSgkas-L9HLzBXazH4APTfAy0oLX2WG5Bt5v_eBVt9bl3SVwXDY32v1Fekc5sVC6sVnsZTz45995B62VQorj9SnZ0UuJIPG2B2afB-M-iXkoP2cpZwXLTM-48StZ6cO/s1600/khasiat+minyak+zaitun.jpg


Mengonsumsi atau menggunakan minyak zaitun, bermanfaat bagi perempuan, karena dapat membantunya mencegah 5 penyakit yang ancaman kesehatan, seperti dikutip dari Livestrong, Selasa (15/3/2011), yaitu :


Penyakit Jantung dan Stroke

Penyakit jantung dan stroke masih menjadi ancaman bagi perempuan, meskipun jumlahnya tidak sebesar pada kaum laki-laki. Namun, FDA melaporkan, mengganti sekitar 2 sendok makan lemak jenuh dengan minyak zaitun setiap harinya, bisa membantu mengurangi resiko jantung koroner yang dapat menyebabkan serangan jantung serta stroke.

Kandungan hingga 80 persen asam lemak tak jenuh tunggal yang terdapat dalam minyak zaitun, bisa membantu meningkatkan HDL (kolesterol baik) dan menurunkan kadar LDL (kolesterol jahat).


Kanker

Mayo clinic melaporkan bahwa pembunuh kedua perempuan adalah kanker, yaitu kanker paru-paru, kanker payudara dan kanker usus besar. Namun studi dari Cornell University menunjukkan bahwa konsumsi minyak zaitun secara teratur bisa menurunkan risiko dan memerangi kanker karena kandungan asam oleat dan antioksidan di dalamnya.


Penyakit Alzheimer

Berdasarkan studi tahun 2008 oleh Alzheimer's Association diketahui bahwa perempuan lebih rentan terkena penyakit alzheimer dibanding laki-laki. Salah satu pencegahannya adalah mengonsumsi minyak zaitun.

Hal ini didapatkan dari studi yang dilakukan oleh peneliti Northwestern University dan Monell Chemical Senses Center yang menunjukkan bahwa senyawa alami oleocanthal dalam minyak zaitun bisa membantu mengobati dan mencegah penyakit alzheimer.


Diabetes

American Diabetes Association merekomendasikan penggunaan minyak zaitun yang lebih sehat dan sebaiknya dimasukkan dalam daftar diet atau pengaturan pola makan untuk mengontrol dan mengelola diabetes.

European Food Information Council melaporkan bahwa minyak zaitun bisa mengurangi kadar glukosa darah yang bermanfaat untuk penderita diabetes.





Sumber : health.detik.com, berbagai sumber lainnya Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

“Hello friend, jika artikel di atas menarik menurut kamu, jangan lupa berikan sepatah dua patah kata komentarnya ya.”

Lazada Indonesia